Kue Puding Kelapa Panggang
Resep Masakan Kue Puding Kelapa Panggang - Bahan Puding Kelapa Panggang : - Santan kental 400 ml
- Roti tawar tanpa kulit 5 lembar, potong kotak 3 x 3 cm
- Kelapa muda 2 buah, keruk melebar
- Telur ayam 5 butir
- Mentega cair 50 ml
- Garam 1/2 sendok teh
- Gula pasir 100 gram
- Gula palem 50 gram
- Daun pandan 1 lembar, simpulkan
- Kismis 75 gram, iris tiap kismis menjadi 2 bagian
Cara membuat Puding Kelapa Panggang :- Kocok telur, gula pasir dan gula palem hingga tercampur rata dan gula larut. Sisihkan.
- Campur santan, garam dan daun pandan. Rebus di atas api kecil hingga mendidih. Angkat, dinginkan.
- Campur telur kocok dengan adonan santan, roti tawar, 1/2 bagian kismis dan kelapa keruk, aduk rata.
- Tuangkan mentega leleh, aduk hingga tercampur rata.
- Siapkan pinggan tahan panas, tuangkan setengah bagian adonan. Kukus selama 10 menit. Angkat.
- Panggang puding dalam oven panas bersuhu 200°C selama 20 menit. Angkat. Sajikan.
Untuk 10 potong