Bakso Ikan Nanas
Resep Masakan Bakso Ikan Nanas -
Bahan Bakso Ikan Nanas : - 500 gram daging ikan kakap dipotong kecil-kecil
- 1 butir telur
- 100 ml air es
- 75 gram tepung maizena
- 25 gram tepung terigu
- 200 gram nanas kupas, dipotong dadu
Bumbu Bakso Ikan Nanas :- 3 siung bawang putih dihaluskan
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh kecap asin
- 1 sendok makan minyak wijen
- 1 sendok makan garam
- 1 sendok teh gula putih
- 1/2 sendok teh penyedap rasa
Sambal Nanas :- 10 buah cabai merah keriting dihaluskan
- 5 buah cabai rawit merah, dihaluskan
- 75 gram nanas kupas, diparut
- 100ml kaldu ikan
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula putih
Cara membuat Bakso Ikan Nanas :- Campur daging ikan kakap, telur, air es dan bumbu, haluskan menggunakan Food Processor. Masukkan tepung maizena dan tepung terigu sedikit-sedikit sambil terus diaduk. Tuang adonan ke dalam mangkuk kaca.
- Ambil adonan secukupnya, pipihkan. Beri potongan nanas, lalu tutup dengan adonan sambil dibentuk bulat. Masukkan ke dalam air yang sedang mendidih. Biarkan hingga terapung, angkat, tiriskan. Hidangkan bakso ikan nanas dengan sambal nanas.
Sambal Nanas :- Campur semua bahan sambal, masak hingga mengental, angkat.